oleh

Rebutan Penumpang, SM Tega Tikam Teman Seprofesinya

Celebesta.com – MAMUJU,  “SM” (42) yang berprofesi sebagai supir angkutan umum harus berurusan dengan Kepolisian Polresta Mamuju. Pasalnya ia, dilaporkan telah menusuk teman seprofesinya dengan sebilah pisau, lantaran sakit hati karena penumpangnya direbut UM (34).

Usai melakukan aksinya, pelaku Sempat melarikan diri pada Tanggal 6 Maret 2021 lalu, namun pelarian “SM” harus berlabuh di balik jeruji besi setelah berhasil diringkus oleh Tim Python Polresta Mamuju melalui kerjasama Resmob Kota Palu, Sabtu (27/3/21) di Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore, Kota Palu Propinsi Sulawesi Tengah.

Kapolresta Mamuju, Kombes Pol. Iskandar saat dikonfirmasi menjelaskan penikaman yang dilakukan oleh SM kepada UM berawal saat (korban) menjemput penumpangnya di Bandara Tampa Padang kemudian mengantar ke Wisma Amalia Topoyo Kabupaten Mamuju Tengah.

Ditengah perjalanan tepatnya melewati Dusun Pamaliang Desa Topore Kecamatan Papalang mobil korban dilempar oleh pelaku, korban berhenti dan turun dari mobilnya, namun tiba-tiba pelaku langsung Menikam korban dari belakang menggunakan pisau dapur sehingga korban mengalami luka tikaman dibeberapa bagian tubuhnya.

Pengakuan pelaku sendiri saat diintrogasi tega melakukan penikaman terhadap korban lantaran sakit hati karena penumpangnya yang dia tunggu di Bandara Tanpa Padang untuk diambil oleh korban.

Saat ini pelaku berikut barang bukti, berupa satu pisau dapur dan satu unit motor telah diamankan di Mapolresta Mamuju. (Unding)

Share

Komentar

Tinggalkan Balasan