oleh

Mengenal Lebih Dekat Yayasan Sahabat Masjid

PALU-Celebesta.com, Tak kenal maka tak sayang, Tak sayang maka tak cinta. Itulah pepatah yang sering kita dengar. Kali ini, kita akan mengenal lebih dekat Yayasan Sahabat Masjid, sebuah lembaga yang fokus dalam dakwah Islam.

Sebagaimana penuturan, Elfiana Hafid, Pimpinan Yayasan Sahabat Masjid kepada celebesta.com, Selasa(03/10/2023) di Kota Palu, bahwa saat Gempa, Tsunami dan Likuifaksi melanda Palu, Sigi dan Donggala banyak masjid yang rusak parah.

“Masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat, rumah mereka bertemu Rabb-NYA waktu itu tak tersisa dan tinggal puing-puing berserakan, seperti hancur dan luluh lantaknya hati kami. Bukan hanya satu dua tapi puluhan masjid rata dengan tanah akibat bencana alam gempa, tsunami dan likuifaksi di Palu, Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah pada 28 September 2018,” ungkap Elfiana.

Menurut Elfiana, keresahan mendalam yang mendera ketika melewati puing-puing masjid dan menemukan fakta banyaknya masjid yang dibangun namun tak kunjung selesai karena kekurangan dana.

“Itulah memantapkan hati kami membentuk sebuah wadah yang bisa membantu masyarakat untuk memiliki masjid seperti dulu,” sambung Elfiana.

Hal itu sebagai upaya mewujudkan impian masyarakat yang ingin memiliki masjid layak dan nyaman untuk beribadah.

Kemudian kata dia, bahwa Masjid selain untuk beribadah juga menjadi tempat mendiskusikan masalah keummatan dan menjadi basis dakwah para da’i.

“Akhirnya dorongan itu semakin kuat hingga tepat pada 19 Oktober 2019, kami bersama teman-teman media sosial yang punya keinginan sama, mendeklarasikan sebuah organisasi yang awalnya diberi nama Komunitas Peduli Masjid Sulawesi Tangah, kemudian akhirnya berganti nama menjadi Sahabat Masjid,” terang Elfiana.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa saat ini Yayasan Sahabat Masjid telah berbadan hukum serta memiliki visi membangun dan memakmurkan masjid hingga pelosok nusantara.

Pimpinan Yayasan Sahabat Masjid itu juga berharap kedepan, jangkauan lembaga tersebut semakin luas bukan hanya membangun masjid yang ada di Sulawesi Tengah tetapi masjid-masjid lainnya diseluruh Indonesia.

“Cita-cita besar menjadikan semua masjid bersatu dan menjadi ujung tombak bagi kebaikan ummat dan solusi dari setiap permasalahan ummat. Masjid-masjid akan kita apresiasi sehingga bisa termotivasi menjadi lebih baik, lebih makmur, bersih dan nyaman serta bisa menjadi solusi bagi kebaikan ummat,” terang Elfiana.

Kini Yayasan Sahabat Masjid akan merayakan milad ke empat tahun.

“Adapun agenda kegiatan yaitu; Pawai Obor, Tabligh Akbar yang akan disampaikan oleh HS. Ali Bin Muhammad Aljufri,LC.,MA,” kata Elfina.

Selanjutnya penganugerahan Sahabat Masjid Award untuk masjid-masjid terbaik dan selanjutnya penampilan Yaassalam Entertainment, Jeppeng Massal, The Secret “Bersholawat” dan Hadrah.

“Perayaan milad Yayasan Sahabat Masjid akan diadakan pada Jumat dan Sabtu (12-13 Oktober 2023), Pukul: 20.00-selesai. Bertempat di Lapangan Semangat Baru, Jembatan 3 Palu, Jalan Wahid Hasyim, Kelurahan Baru, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, “pungkas Elfiana.(AS)

Share

Komentar

Tinggalkan Balasan